
Pada tanggal 15-19 Desember 2016, telah berlangsung kuliah intensif di Program Pasca Sarjana STT INTIM Makassar dengan Dosen Tamu Pdt. Robert Setio, Ph.D (Dosen Fakultas Teologi UKDW Yogyakarta). Mata Kuliah yang diampu adalah “Tafsir Poskolonial”. Adapun Dosen Pendamping yang mendampingi perkuliahan ini adalah Pdt. Dr. Markus Lolo (Dosen STT INTIM Makassar).
Jumlah mahasiswa yang mengikuti perkuliahan ini adalah 14 (empat belas ) orang. Proses perkuliahan berjalan dengan baik dan mahasiswa sangat antusias dalam mengikuti setiap proses kuliah. Hasil perkuliahan sangat memuaskan dimana semua mahasiswa mendapatkan nilai yang baik dan memuaskan dari mata kuliah ini. Kami sampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas kerjasama semua pihak baik dosen tamu, dosen pendamping, mahasiswa dan staf STT INTIM yang sudah bekerjasama dengan baik sehingga program ini dapat berjalan dengan baik. Kiranya membawa manfaat yang besar bagi STT INTIM.

Be the first to comment